Kamis, 04 April 2013

Iseng - iseng

Kali ini saya akan membahas trend yang out of the box, tapi sepertinya malah cenderung ngawur dan ngga wajar.
Ini adalah tentang CELANA ALA CHARLIE ST 12 yang dipakainya agak melorot dan dengan kantong banyak dan ukuran kantongnya super besar (mungkin terinspirasi oleh Doraemon).

...

Suatu hari pada saat akan berangkat bekerja, saya menaiki Kopaja dengan nomor 614 jurusan Pasar Minggu - Cipulir tepat dari depan St. Pasar Minggu. Tak lama setelah saya naik, naiklah 2 orang pria berkemeja seragam berwarna merah. Bila dilihat sepertinya dia adalah teknisi entah apa, yang pasti kemejanya terlihat rapi. Hanya saja, ada sesuatu yang janggal. kemeja dan sepatu yang rapi itu dia padu padankan dengan CELANA ALA CHARLIE.
Oh My God..
Ingin rasanya menepuk kening melihat itu. Bukankah akan lebih baik bila kedua pria itu mengenakan celana jeans biasa saja agar lebih terlihat wajar dan profesional ?
Rasanya celana seperti itu sangat tidak pantas untuk dipakai bekerja.

Itu sih menurut pendapat pribadi saya saja.

Rabu, 27 Maret 2013

RUTINITAS

RUTINITAS ..

Kini satu kata itu berubah menjadi :
kesibukan, kepenatan, kelelahan, kereta, berdesakan, kemacetan, kecerobohan, dan hal lainnya yang kini menjadi bagian dari hidupku.

Menyebalkan, tapi aku menyukainya ..
Mungkin beginilah hidup seharusnya, hal yang kita benci mungkin menjadi hal yang harus kita jalani. Tapi bisa jadi hal yang kita sukai tidak menjadi hal yang akan menemani kita sepanjang hari.

Aku bersyukur bisa menjalani apa yang aku sukai setiap hari .. surely, i'm kinda love it.

Mendengarkan berbagai pendapat orang tentang "suatu hal" yang menjadi "momok dalam hidup ku mungkin bagus. Hanya saja, aku sedang tidak ingin mendengar berbagai ocehan tentang "harusnya begini" "harusnya begitu". Aku hanya butuh dukungan dan senyum ..

Pendapat orang lain terkadang perlu, tapi tidak untuk saat ini. Aku betul - betul tahu apa yang seharusnya aku lakukan dan tidak. Aku bukan anak kecil lagi sepertinya. Mereka hanya bisa mengatur, menertawai, memerintah, tapi .. yang benar - benar menjalaninya AKU . Hanya AKU ..